Rudy Wowor
Rudolf Canesius Soemolang Wowor dikenal sebagai Rudy Wowor (13 Desember 1941 – 5 Oktober 2018) adalah aktor dan penari Indonesia yang terkenal dengan peran antagonis.[2]
Rudy Wowor | |
---|---|
Lahir | Rudolf Canesius Soemolang Wowor 13 Desember 1941 Amsterdam, Belanda |
Meninggal | 5 Oktober 2018 Depok, Jawa Barat, Indonesia | (umur 76)
Pekerjaan | Aktor, penari, presenter |
Suami/istri | Renny Soerjanti Hoegeng
(m. 1975; c. 2003)Endang Suprihatin |
Anak | Stefani Wowor Michael Wowor |
Orang tua | Maria Geertruida Stier (Ibu) |
Kerabat | Hoegeng Imam Santoso (Mertua) |
Biografi
suntingAktor blasteran Belanda-Manado ini mengawali karier di dunia seni peran sejak tahun 1970-an. Film-film terkenal yang pernah dibintanginya antara lain Impian Perawan (1976), Aladin (1980), Tjoet Nja' Dhien (1986) dan Soerabaia '45 (1990). Pada film Tjoet Nja’ Dhien, Rudy beradu akting bersama Christine Hakim, Pietrajaya Burnama, dan Slamet Rahardjo. Lewat film ini pula, Rudy masuk dalam jajaran nominasi Pemeran Pendukung Pria Terbaik di Festival Film Indonesia 1988.[3]
Lama tidak muncul di layar lebar, pada tahun 2001 Rudy kembali berakting dalam film Madame Dasima. Selain itu, Rudy juga kerap tampil di layar kaca. Beberapa sinetron yang pernah diperankannya yakni Kasih di Persimpangan, Mutiara Cinta, Menuju SurgaMU, dan Bintang di Langit.[4] Rudy juga dikenal sebagai raja antagonis berkat peran-perannya di sejumlah film dan serial. Namun pada tahun 2007 dan usianya yang kala itu sudah 64 tahun, Rudy mengambil peran kontroversial. Dalam film komedi satir Quickie Express, Rudy beraksi sebagai seorang mafia biseksual bernama Jan Pieter Gunarto. Dalam film ini, ia beradu peran dengan Tora Sudiro dan Tio Pakusadewo. Atas perannya dalam film ini, ia dinominasikan bersama Tio Pakusadewo dalam kategori Pasangan Terbaik dan Terfavorit dalam Indonesian Movie Awards 2008.[5] Setahun setelah Quickie Express, Rudy tampil dalam salah satu film religi hits, Ayat-ayat Cinta (2008). Rudy memerankan sosok ayah dari putrinya yang lama terpisah, Noura Bahadur yang dimainkan oleh Zaskia Adya Mecca.[6]
Selain akting, Rudy Wowor juga seorang penari dan koreografer. Tahun 2007, Rudy menjadi juri tetap acara realitas menari bertajuk Seleb Dance ANTV.[7] Salah satu pagelaran yang dikoreograferi oleh Rudy adalah teater musikal berjudul Miss Kedaluwarsa yang beraksi di Gedung Kesenian Jakarta pada 24 sampai 27 Mei 2007.[8]
Rudy Wowor juga seorang penulis. Dia pernah menjadi penulis di majalah mode Elle. Lelaki yang menguasai tujuh bahasa asing ini juga pernah menulis di beberapa harian di Madrid, Spanyol, dan sejumlah harian di Australia.[9]
Film terakhir yang diperankan Rudy adalah Sweet 20 yang merupakan film garapan ulang dari film asal Korea Selatan, Miss Granny.[10] Rudy yang memang seorang pedansa pada usia mudanya, memerankan guru dansa dalam film drama komedi romantis itu.[6]
Rudy meninggal dunia pada tanggal 5 Oktober 2018 di Rumah Sakit Meilia, Cimanggis, Depok karena penyakit kanker prostat yang dideritanya.[11]
Filmografi
suntingFilm
suntingTahun | Judul | Peran | Catatan |
---|---|---|---|
1988 | Tjoet Nja' Dhien | Veltman | |
2006 | d'Girlz Begins | Ricardo Monte Carlo | |
2007 | Quickie Express | Jan Pieter Gunarto | |
2008 | Ayat-Ayat Cinta | Tuan Adel | |
Cinta Setaman | Ayah Rio | ||
2009 | Merah Putih | Mayor Van Gaartner | |
2010 | Darah Garuda | ||
2013 | Java Heat | Sultan | |
2017 | Kartini | Sitjhoft | |
Sweet 20 | Guru dansa |
Sinetron
sunting- Pelangi Di Hatiku
- Tirai Kasih Yang Terkoyak
- Benang-Benang Emas
- Kasih Di Persimpangan
- Indi Sang Bintang
- Jalan Kehidupan
- Cinta Monyet
- Mutiara Cinta
- Menuju SurgaMU
- Bintang di Langit
FTV
sunting- Merahnya Matahari (1998)
Penghargaan dan nominasi
suntingTahun | Penghargaan | Kategori | Karya yang dinominasikan | Hasil |
---|---|---|---|---|
1988 | Festival Film Indonesia | Pemeran Pendukung Pria Terbaik | Tjoet Nja' Dhien | Nominasi |
2008 | Indonesian Movie Actors Awards | Pasangan Terbaik (bersama Tio Pakusadewo) | Quickie Express | Nominasi |
Pasangan Terfavorit (bersama Tio Pakusadewo) | Nominasi |
Referensi
sunting- ^ "Rudy Wowor Digugat Cerai Istri Kedua". Liputan6.com. 16 Februari 2003. Diakses tanggal 5 Oktober 2018.
- ^ Matanasi, Petrik (5 Oktober 2018). "Rudy Wowor si "Belanda Jahat" dalam Film-Film Indonesia". Tirto.id. Diakses tanggal 5 Oktober 2018.
- ^ "Profil Rudy Wowor". VIVA.co.id. Diakses tanggal 6 Oktober 2018.
- ^ Savitri, Ayunda W.; Kurniadi, Rizal (5 Oktober 2018). "Mengenang Karya-karya Film dan Sinetron Rudy Wowor". detikcom. Diakses tanggal 6 Oktober 2018.
- ^ Mahgriefie, Lusi Catur (28 Maret 2008). "IMA 2008, Digelar Malam Nanti". Okezone.com. Diakses tanggal 30 Maret 2008.
- ^ a b "'Dansa' Rudy Wowor di Empat Film Populer Indonesia". CNN Indonesia. 5 Oktober 2018. Diakses tanggal 6 Oktober 2018.
- ^ Erlin (24 September 2007). "'Seleb Dance ANTV' Bidik Penari Latar Madonna". Kapanlagi.com. Diakses tanggal 22 Oktober 2007.
- ^ "Miss Kedaluwarsa Siap Digelar". Kapanlagi.com. 15 Mei 2007. Diarsipkan dari versi asli tanggal 26 Mei 2007. Diakses tanggal 22 Oktober 2007.
- ^ "Menulis Fashion Rudy". Gatra.com. 11 Desember 2005. Diakses tanggal 22 Oktober 2007.[pranala nonaktif permanen]
- ^ "Sweet 20 (2017) - Full Cast & Crew". Internet Movie Database. Diakses tanggal 6 Oktober 2018.
- ^ "BREAKING NEWS - Rudy Wowor Meninggal Dunia karena Kanker Prostat". Tribunnews.com. 5 Oktober 2018. Diakses tanggal 6 Oktober 2018.
Pranala luar
sunting- (Indonesia) Profil di KapanLagi.com
- Berita di disctarra.com